Setelah sampai di Labuan Bajo, saya dan sahabat inindonesiaku.com lainnya langsung menuju kapal tempat kami akan tinggal dan menginap selama trip menjelajahi pulau Komodo yang elok bersandar pada sisi pelabuhan.

Setibanya kami semua di kapal, sang kapten beserta ABK menyambut ramah, dengan tidak lupa saling memperkenalkan diri masing-masing.

Saya juga berkenalan dengan Dive Guide lokal, yang terlihat hampir tidak berhenti tersenyum, sejak pertama kali kami tiba di atas kapal.

Dive site pertama

Tanpa menunggu lama-lama, kapalpun bergerak menuju ke dive site pertama.

Sambil kapal bergerak, kami semua tanpa basa basi di hidangkan menu makan siang,

meski sederhana, acara makan sambil ditemani suara mesin kapal, riak air dan bisisngnya angin laut, dibalut canda gurau membuat makanan terasa begitu mewah.

Perut kenyang, hati senang, saatnya dive check.

Pulau Rinca dan panoramanya

Setelah dive check kita lewati, keesokan pagi harinya agenda saya dan sahabat inindonesiaku lainnya,

adalah mengunjungi taman nasional Komodo yang terdapat di pulau Rincha.

Setelah membeli tiket masuk, kami diajak keliling hutan taman nasional oleh para petugas jaga di pulau ini.

Saya mendapat penjelasan, bahwa ada sekitar dua ribu ekor Komodo dalam berbagai ukuran hidup liar di hutan taman nasional ini.

Beruntung sekali cuaca hari itu sangat mendukung, matahari bersinar cerah, mendorong semangat berjalan dan mendaki bukit-bukit sintal di pulau Rincha sampai bagian puncaknya.

Dari ketinggian seperti ini, panorama laut dan pulau-pulau tetangga menjadi pemandangan membayar segalanya.

Birunya laut, warna kecoklatan dari susunan bukit, serta hijaunya rerumputan berbingkai awan putih juga birunya langit membuat saya sulit berkata-kata,

kecuali mata berkaca-kaca sambil mengucap syukur kepada Tuhan.

Setelah puas kami kembali mengabadikan kekayaan Indonesia yang satu ini di puncak bukit berlatar belakang pemandangan alam yang sangat menakjubkan tadi,

kembali menuju kapal merupakan langkah yang bijak, untuk segera melanjutkan agenda menyelam kami ke banyak tempat favorit para penyuka dunia bawah air di pulau Komodo.

Pulau Komodo (Part 2), Panorama Menakjubkan di Pulau Rincha,  A place to remember.

by Athinx Brau